HIC

HIC
Syair HIC

Insan Disable

HIC. Insan Disabled tidak hanya terlihat cacat secara fisik tetapi berbagai macam bisa tuna rungu, tuna netra dan lain sebagainya.

Banyak insan disabled di tanah Ibu Pertiwi kita ini, tidak terkecuali di tanah west borneo (Kalbar), terkadang kita tidak ingin ambil tahu atau hanya sekedar tahu namun akan lebih baik peduli akan kondisi insan disabled dan semoga pemerintah tidak ragu-ragu memberikan fasilitas-fasilitas kepada mereka.

Dengan segala keterbatasan insan disabled, ada yang tidak bisa melihat, hanya bisa mendengar, kadang mereka tidak pernah tahu benda-benda keseharian, dan tidak semua orang mampu melihat kondisi itu semua. Mereka mempunyai bakat dan potensi yang besar.

Beberapa berita insan disabled yang membanggakan ditanah khatulistiwa bahwa ada yang khatam al-qur'an yakni Muhammad Hasbi namun tidak banyak tahu bagaimana proses panjang beliau bisa sampai dipuncak hingga hapal alqur'an, beliau ialah salah satu dari ribuan bahkan jutaan insan disabled yang terdengar namun banyak lagi insan disabled yang belum tersentuh dari perhatian oleh kita.
Tidaklah mudah membina, mendidik insan disabled karena ia sangat rentan dengan ketidakpercayaan dirinya meskipun tidak semua begitu dan tidak bisa digeneralisasi namun sejauh yang  amati seperti itu adanya.

Insan disabled terlihat memang sering tidak percaya diri justru mereka lebih cenderung bisa mengatasinya karena semangatnya cukup tinggi daripada orang normal, justru lagi insan disabled yang sejak lahir semasa kecil bawaan mendapatkan motivasi dan dukungan lingkungan yang besar maka bisa membuat insan disabled menjadi insan berprestasi. Namun itu semua tidak segampang seperti membalikkan telapak tangan, terkadang orang nomal keteteran buat menimbulkan kepercayaan diri.

Insan disabled mempunyai hak yang sama tentunya dengan manusia yang normal berupa hak pendidikan dan yang lain, tentunya tidak seorang pun yang berkeinginan menjadi insan disabled, oleh karena itu dengan kesadaran dan keibaan kita rasa kepedulian sangat bermakna bagi mereka, dukung dan peduli menjadi sebuah bentuk apresiasi bagi mereka dan keluarganya.

Dari kehidupan insan disabled kita belajar banyak arti ketegaran, kesabaran, kerja keras, tidak terus mengeluh. Tidak sedikit insan disabled yang terlahir dan banyak dari mereka tumbuh dalam kelurga yang kurang mampu tetapi mereka mampu menjadi seseorang yang luar biasa.

Walaupun memang sebagai manusia biasa mempunyai keterbatasan-keterbatasan namun insan disabled akan lebih "tidak mampu" dibanding manusia normal. Sudah seharusnya kita buang jauh-jauh segala bentuk keluhan. Paling tidak, jika mengeluh maka sampaikan kepada yang Maha Kuasa tanpa harus selalu mengeluh kemanapun.

#insandisabled

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »